Bertema "Membersihkan Sampah Serentak Bersama Polri", kegiatan ini serentak dilaksanakan oleh jajaran Polri. |
TANA TORAJA, DUPLIKNEWS.COM - Ratusan Personil Polres Tana Toraja turun membersihkan sampah di area Pasar Seni dan Sunga Aka Makale Kabupaten Tana Toraja, Kamis (13/7/2023).
Bertema "Membersihkan Sampah Serentak Bersama Polri", kegiatan ini serentak dilaksanakan oleh jajaran Kepolisian Republik Indonesia sebagai bentuk kepedulian lingkungan.
Kapolres Tana Toraja melalui Waka Polres Kompol Yulius Losong Palayukan mengatakan, personil Polres yang diturunkan membersihkan sampah sebanyak 170 personil dengan membersihkan dua lokasi yaitu area Pasar Seni dan Sungai Aka Makale.
"Hari ini sesuai perintah pimpinan kami bersama personil serta aliansi pemuda dan warga sekitar bergotong royong membersihkan area Pasar Seni dan Sungai Aka Makale," kata Kompol Yulius.
Kegiatan Polres Tana Toraja ini kembali menuai apresiasi warga setempat, setelah sebelumnya mendapat apresiasi atas terobosan larangan penjualan knalpot racing di wilayah Hukum Polres Tana Toraja.
"Saya sangat mengapresiasi Polres Tator yang berani turun kotor-kotoran membersihkan sampah, ini bagi saya luar biasa," ujar Adi, warga Makale.
Menurut Adi, kegiatan ini patut dicontoh oleh semua instansi, apa lagi dalam lingkungan Pemerintahan di Tana Toraja.
"Saya berharap kedepannya Pemerintah Kabupaten Tana Toraja lebih memperhatikan kebersihan apa lagi daerah kita ini daerah pariwisata," tambah Adi.
Kegiatan membersihkan sampah serentak bersama Polri ini sebagai bentuk kepedulian Polri dalam menjaga lingkungan agar tetap terjaga, aman dan sehat.
Pelaksanaan membersihkan sampah serentak bersama Polri yang digelar Personil Polres Tana Toraja bersama warga sekitar berlangsung hingga satu jam mulai pukul 07.30 wita hingga pukul 08.30 wita.
Penulis: Albert Agus