Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan atas alb

Indeks Berita

Ada Gejala PMK, Pasar Kerbau di Bolu Toraja Utara Diisolasi

| Senin, Juli 04, 2022 WITA |

Pasar hewan di Bolu Kabupaten Toraja Utara.

TORAJA UTARA, DUPLIKNEWS.COM -
Dinas Pertanian Kabupaten Toraja Utara isolasi Pasar Hewan di Bolu, Senin (4/7/2022). Hal itu dilakukan guna mengantisipasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada ternak Kerbau.


Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pertanian Toraja Utara, Lukas Pasarai Datubari, ia mengatakan bahwa untuk sementara pasar hewan di Bolu terhitung hari ini diisolasi, untuk mengantisipasi penyakit mulut dan kuku pada kerbau.


"Untuk sementara karena ini sudah ada gejala dan kami ambil tindakan, kami sudah melaporkan ke Pak Bupati, Pak Bupati perintahkan untuk kita isolasi dulu, terhitung hari ini," kata Lukas Pasarai Datubari.


Pihaknya bersama Balai Besar Veteriner Maros akan melakukan pengambilan sampel hewan ternak yang ada di pasar hewan Bolu, Toraja Utara.


"Jadi besok kami bersama tim dari balai besar maros untuk mengambil sampel, karena pantauan kami bersama dokter hewan sudah ada 7 kerbau yang bergejala PMK," ujar Lukas Pasarai.


Informasi diperoleh, Dinas Pertanian Toraja Utara hingga malam ini tengah melakukan penjagaan di pasar hewan Bolu, Toraja Utara. Penjagaan dilakukan untuk memastikan hasil pemeriksaan Balai Besar Veteriner dari kerbau yang mengalami gejala.


"Hari ini tidak ada kerbau yang masuk dan keluar, ini dilakukan sampai ada hasil dari pemeriksaan balai besar untuk bisa kita tindak lanjuti," tutup Lukas.


Untuk diketahui, Pasar Hewan di Bolu Toraja Utara merupakan Pasar Kerbau terbesar di Dunia. (AA)

×
Berita Terbaru Update